Program Studi Hukum Ekonomi Syariah kembali melaksanakan kegiatan yudisium pertama. Senin, 19 Februari 2024.

Senin, 19 Februari 2024.
Master of ceremony dari kegiatan ini adalah Mohamad Rafiq Soleman, SH., adapun rangkaian acara dari kegiatan yudisium tersebut yaitu Pembukaan, pembacaan kalam ilahi oleh Akbar Azani Soleman., Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Menyanyikan Lagu Mars IAIN Manado, Pembacaan Surat Keputusan Yudisium Program Studi Hukum Ekonomi Syariah oleh Nurlailah Isima, MH., Pembacaan naskah Yudisium sekaligus sambutan oleh Dekan Fakultas Syariah Prof. Dr. Rosdalina Bukido M.Hum., pesan-pesan oleh Prof. Dr. Nasruddim Yusuf, M.Ag., penyematan salempang, do’a penutup yang dibawakan oleh Mohammad Fitri Adam, S.HI.

Dalam sambutannya Dekan Fakultas Syariah Prof. Rosdalina Bukido telah mengesahkan kelulusan 12 orang mahasiswa Progam Studi Hukum Ekonomi Syariah, dengan predikat kelulusan sangat memuaskan, sehingga mereka sudah bisa menggunakan gelar Sarjana Hukum-nya. Terimakasih juga disampaikan kepada Keluarga Besar Civitas Akademika Fakultas Syariah Wadek Satu Dr. Muliadi Nur, MH., Wadek Dua Dr. Nenden Herawaty Suleman, MH., Wadek Tiga Dr. Frangky Suleman, M.HI., Kaprodi Hukum Keluarga Wira Purwadi, MH., Plt Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah Nurlaila Isima, MH., Kabag Silfa Basuki, M.H., Kasubag Wira Kosradi, ST., JFU Dr. Muhamad Taher Tanggung, M.Si dan Iftirani Tawo, SE., yang telah terlibat dan hadir untuk mensukseskan kegiatan yudisium. Selamat juga kepada adik-adik mahasiswa yang telah mengikuti yudisium dan sudah di sahkan gelar Stratas satu-nya.

Prof. Nasruddin Yusuf dalam menyampaikan pesan kepada mahasiswa yang sudah di yudisium bahwa ini merupakan satu kebanggaan buat adik-adik mahasiswa, tetapi ini juga awal dan bukan akhir dari segalahnya, karena maksud dari penyelesaian itu anda mendapatkan manfaat yang bisa digunakan untuk membalaskan kebaikan-kebaikan dari orang tua yang telah membiyayai perkuliahan anda dari smester awal sampai dengan selesai pada hari ini, dengan penuh pesan moral dan emosional sampai ada beberapa mahasiswa lulusan yang sempat menitikan air mata, Tentu ini momentum yang penuh haru bagi para mahasiawa lulusan yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan di Fakultas Syariah IAIN Manado. (Adm/TU)
0 Comments